Inilah Manfaat Temulawak Menurut Hasil Penelitian, Pantas Dijadikan Obat Herbal

Post a Comment
Konten [Tampil]

 

manfaat temulawak

Temulawak merupakan rimpang asli Indonesia. Ada banyak jurnal penelitian yang mengulas tentang manfaat temulawak, baik yang segar maupun instan. Temulawak segar berarti temulawak yang berbentuk rimpang. Baru diambil dari dalam tanah, dan jika dikupas akan tampak masih basah. Sedangkan temulawak instan merupakan temulawak berbentuk bubuk.

Pembuatan temulawak instan memanfaatkan gula atau granula sebagai media kristalisasi. Sejauh ini belum ada penelitian yang berhasil mengungkap cara pembuatan temulawak instan tanpa bantuan gula. Sementara itu, saat ini gula pasir dianggap musuh tubuh karena berpotensi menyebabkan sel kanker berkembang dalam tubuh.

Kandungan Temulawak

Temulawak memiliki bentuk mirip dengan kunyit. Jika sama-sama tumbuh di tanah subur, mungkin orang yang belum mengenal baunya bumbu dapur menganggapnya sama. Namun umumnya temulawak memiliki bentuk yang lebih besar dari kunyit. Jika warnanya dianggap mirip, hal yang sangat membedakan keduanya adalah bau dan rasa.

1. Kurkumin

Temulawak merupakan rimpang dengan kadar kurkuminoid atau kurkumin tinggi selain kunyit. Kurkumin sangat baik untuk meningkatkan antioksidan tubuh. Sehingga rdikal bebas dan zat asing yang masuk ke tubuh dapat dinetralisir agar tidak membahayakan tubuh.

2. Karbohidrat

Siapa yang tidak pernah menyangka manfaat temulawak salah satunya adalah digunakan sebagai bubur? Lebih dari 50% kandungan temulawak adalah karbohidrat. Jika diambil sarinya kemudain diendapkan, akan diperoleh te[ung temulawak. Tepung iniah yang mengandung karbohidrat dan dapat dikonsumsi oleh orang yang mengalami gangguan pencernaan.

3. Minyak Atsiri

Minyak atsiri adalah minyak yang diperoleh sari sari tumbuhan. Dalam rimpang, minyak ini terdapat pada temulawak, jahe, kencur, laos, dan lainnya. Minyak atsiri berfungsi membedakan aroma rimpang yang satu dengan yang lain.

Sedangkan pada tumbuhan lain yang tidak memiliki rimpang, minyak atsiri terapat dalam cendana, melati, adas, cengkeh, minyak kayu putih dan bunga-bungaan. Para ahli biologi menganggap bahwa minyak atsiri adalah salah satu alat pertahanan tumbuhan agar tidak dimakan serangga.

Manfaat Temulawak

Masyarakat Indonesia telah lama memanfaatkan temulawak sebagai jamu. Seiring waktu dan perkembangan dunia industri, temulawak dioleh dengan cara lebih modern dan dijadikan obat herbal. Beberapa manfaat temulawak berdasarkan hasil penelitian diantaranya adalah:

1. Antioksidan

Manfaat temulawak yang paling nyata adalah untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Dengan daya tahan tuuh yang baik, penyakit tidak mudah masuk ke dalam tubuh. Sehingga potensi tubuh untuk tetap sehat terbuka luas.

Kandungan kurkumin salam temulawak seperti halnya terdapat dalam kunyit, sangat membantu meningkatkan antioksidan dalam tubuh. Dengan mengonsumsi temulawak secara rutin, akan baik untuk menjaga kesehatan tubuh.

2. Antikanker

Butuh penelitian lebih lanjut untuk manfaat temulawak yang satu ini. Sejauh ini beberapa penelitian menunjukkan bahwa sseperti halnya kunyit, temulawak juga mampu menekan pertumbuhan sel kanker dalam tubuh manusia.

3. Melancarkan Sistem Pencernaan

Beberapa jurnal penelitian menunjukkan bahwa konsumsi temulawak dapat meningkatkan produksi cairan empedu. Dengan jumlah cairan empedu yang sukup, proses pecernaan dapat berjalan lancar sehingga tidak ada makanan yang tersisa atau tidak dapat tercerna dengan baik.

temulawak instan


Tentang Temulawak Instan Herb House

Melihat manfaat temulawak yang luar biasa, potensinya untuk dijadikan obat dan bahan alternatif pangan, muncullah ide untuk membuat temulawak instan. Apalagi sumber daya bahan tersedia cukup banyak di kebun sekitar rumah. Sementara masa simpan rimpang temulawak setelah dipanen tidaklah lama.

Menyimpan temulawak dalam bentuk rimpang hanya bisa bertahan dalam beberapa minggu. Kemungkinan akhirnya hanya dua: busuk atau tumbuh menjadi tunas baru. Sedangkan jika disimpan dalam bentuk bubuk, dapat bertahan hingga beberapa bulan bahkan tahun. Tergantung cara penyimpanannya.

Temulawak instan Herb House diproduksi dari rumah (homemade). Bahan rimpang temulawak diperoleh dari kebun dan diproses dengan cara kristalisasi bersama gula pasir. Sejauh ini sudah pernah dikirim ke Sumatera, Jakarta dan sekitarnya, Jawa Tengah, dan berbagai kota di Jawa Timur.

Mayoritas konsumen Temulawak Instan Herb House adalah orang-orang dengan keluhan gerd atau maagh akut. Kandungan kurkumin dan fenolnya mampu menetralisir asam lambung dan melancarkan sistem pencernaan.

Sebenarnya, cara paling aman mengonsumsi rimpang adalah dengan memanfaatkan rimpang asli (bukan olahan). Namun untuk mengolah rimpang asli tidak semua orang mudah melakukannya. Oleh karena itu, manfaat temulawak disajikan melalui serbuk instan, untuk mempermudah penyajian.

Bahan yang digunakan dalam pembuatan temulawak instan Herb House hanya terdiri dari dua macam: rimpang temulawak dan gula pasir. Selanjutnya rimpang diparut dan diambil sarpatinya. Dari saripati tersebut, dicampur gula kemudian dimasak sehingga berubah bentuk menjadi bubuk.

Butuh konsentrasi, kesabaran dan ketelitian untuk mengubah zat cair campudan sari pati temulawak dengan gula, menjadi bubuk. Jika tidak sabar dan teliti, perubahan bentuk itu tidak akan pernah terjadi. Atau jika sudah berhasil dan tidak sabar mengolah hingga benar-benar kering, hanya akan memperpendek masa simpannya.

Sementara itu penggunaan gula dalam kristalisasi bubuk temulawak masih dianggap aman selama tidak berlebihan dalam konsumsi. Segala sesuatu yang berlebihan memang tidak baik untuk tubuh, kan? Jadi ketika mengonsumsi temulawak instan, pastikan untuk mengurangi konsumsi gula dari sumber makanan lain.

Untuk kandungan kurkumin, fenol, atau atsiri dalam temulawak, menurut hasil penelitian tidak akan hilang meskipun saripati rimpang dipanaskan. Sehingga dalam versi instan, manfaat temulawak akan tetap dapat dinikmati konsumen.

Jika Anda membutuhkan manfaat temulawak instan, bisa klik di sini

Related Posts

There is no other posts in this category.

Post a Comment