Ada banyak sekali anjuran sedekah bermunculan di media sosial, ceramah ustadz, dan buku-buku agama. Benarkah sedekah membawa berkah? Bagaimana mungkin harta yang hakikatnya dalam pandangan logika berkurang justru memiliki cara ajaib untuk menghadirkan berkah?
Sudahlah penghasilan tidak seberapa, mengapa masih dianjurkan untuk sedekah supaya harta bertambah? Anjuran ini tentu sulit diterima logika bisnis kapitalis. Akan tetapi ada beberapa alasan yang bisa membuat sedekah menjadi berkah dan jalan bagi harta untuk tumbuh dan bertambah, yaitu:
1. Matematika Manusia dan Allah Berbeda
Allah yang Maha Kaya tidak pernah kekurangan cara untuk membuka dan melimpahi seseorang dengan rezeki yang dikehendakiNya. Seribu yang disedekahkan bisa mengundang rezeki uang sebesar 5000, ditambah kesenangan, kesehatan, dan banyak lainnya.
Ini sesuai dengan janji Allah dalam Q.S Al Baqarah ayat 276: “Allah memusnahkan riba dan menyuburkan sedekah…” Dan di ayat 261 surah yang sama, Allah mengumpamakan orang yang infaq hartanya di jalan Allah adalah seperti sebutir biji yang menumbuhkan tujuh tangkai. Dari setiap tangkai itu tumbuh seratus biji baru.
Sangat mungkin bagi Allah melipatgandakan rezeki kepada siapapun yang dikehendakiNya. Dengan pengetahuanNya yang Maha Luas, Maha Mengetahui, tidak ada yang tersembunyi dari pandanganNya. Manusia hanya perlu beriman dan menyerahkan urusan kepadaNya atas apa yang tidak mampu diselesaikan.
Bukankah sebagai manusia kita hanya berusaha semaksimal kemampuan dan berdoa? Selebihnya, tawakkal sepenuh jiwa agar apa yang tidak mampu kita selesaikan diurusNya dengan sebaik-baik cara. Kita bisa merayuNya tidak hanya melalui doa dan usaha yang penuh tenaga. Tapi juga melalui sedekah pembawa berkah.
2. Berbagi Harta Berbagi Manfaat
Sedekah yang kita berikan kepada orang lain, lembaga penyalur sedekah, atau pihak-pihak yang membutuhkan, akan meluaskan manfaat harta kita. Gaji yang awalnya hanya cukuwp untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari, ketika dibagi secara nominal memang secara kasat mata tampak berkurang.
Akan tetapi lihatlah, seratus ribu (misalnya) yang kita bagi kepada orang lain mungkin bisa membantu beliau membayar sekolah anaknya. Kita tidak hanya membagi nominal. Tapi juga membagi kebahagiaan dan kesempatan bagi orang lain untuk terus menikmati pendidikan.
Baca juga: nabung gratis bea admin di bank Syariah
Sedekah makanan misalnya, bisa membuat orang yang awalnya meras akelaparan menjadi kenyang. Dengan tenaganya beliau bisa bekerja dengan baik untuk memberi nafkah keluarganya. Alangkah luas manfaat dari makanan itu, tiak hanya untuk mengenyangkan tapi juga membuka kesempatan keluarganya tidak kelaparan.
Sedekah yang paling sederhana pun memiliki manfaat yang tak kalah indah. Senyuman, sedekah gratis yang hanya membutuhkan tarikan otot wajah di sekitar bibir ke kanan dan kiri, apa manfaatnya?
Ya, kita membagi energi positif melalui senyuman itu kepada orang lain. Dengannya orang lain bisa meras tenang dan senang dengan kita. Dari perasaan positif itu ia bisa bekerja dengan perasaan yang lebih baik. Bukankah ini indah?
3. Luasnya Manfaat Pembuka Jalan Rezeki
Dari banyaknya manfaat yang dapat kita deteksi di atas sebagai berkah sedekah, sekaligus bisa menjadi pembuka jalan rezeki. Orang yang sudah berbahagia karena hidupnya merasa tertolong, akan tergerak pula untuk berbagi. Dalam hal ini, tentu semakin luas manfaat dan banyak peluang rezeki yang muncul.
Secara tidak sadar, sedekah dapat melembutkan hati sehingga merasa ringan untuk berbagi. Tidak ada lagi alasan kekurangan atau khawatir kehabisan harta setelah berbagi. Karena menyadari betapa mudah bagi Allah menghadirkan rezeki dari jalan yang lain.
Berkah sedekah tidak hanya dapat dirasakan secara kasat mata. Begitu banyak nikmat yang dirasakan para ahli sedekah tanpa perlu berwujud harta. Rasa tenang dalam hati karena tidak perlu menyimpan hartanya berlebihan, kesehatan fisik, keluarga yang harmonis, dan sebagainya.
Tidak adanya masalah yang rumit dalam hidup juga bisa jadi merupakan berkah dari sedekah yang rutin dilakukan. Hadirnya rasa cukup atas segala sesuatu yang Allah berikan, juga merupakan nikmat yang begitu berharga.
Saat ini, ada banyak sekali portal sedekah yang bisa kita jangkau dengan mudah. Menurut hadits, sedekah terbaik adalah kepada keluarga dan orang-orang tersayang. Maka kita bisa menjadi perantara rezeki dan kebahagiaan pasangan, anak, orang tua dan saudara.
Baca juga: riba di bank Syariah?
Dalam jangkauan yang lebih luas, sedekah bisa diberikan kepada tetangga, lembaga penyalur (ZISWAF), atau misi-misi kemanusiaan. Ada banyak orang lain di luar sana membutuhkan uluran tangan kita. Untuk itu, tidak sulit melakukannya.
Termasuk untuk saudara-saudara kita di Palestina. Betapa lama sudah mereka menjadi korban penjajahan dan penindasan. Berapa banyak sudah mengorbankan harta, kemerdekaan, hak asasi, demi meraih kebebasan hidup. Kemenangan yang kadang tersiar tetap menyisakan penderitaan.
Baca juga: prinsip muamalah
Kita tidak bisa berdiam lebih lama lagi. Dengan menyisihkan sebagian titipan harta dariNya untuk Palestina dan orang-orang yang tinggal di sana karena iman, semoga sedekah menjadi perantara keberkahan segalah hal dalam hidup kita.
Post a Comment
Post a Comment